Film ini sempat 2x kali tayang midnight di bioskop Jogja, tapi tak kunjung tayang di bioskop Jogjakarta. Akhirnya saya pun nglaju menuju Solo yang bioskopnya sudah lebih dulu memutar film ini. So… Here’s the story!

STORYLINE :

Sebuah keluarga, yang terdiri dari orang tua dan 3 anak laki-lakinya, sedang berlibur di Thailand di akhir tahun 2004. Di tengah liburan, sebuah tamu yang tidak (akan pernah) diundang datang. Sebuah gempa bumi yang disusul tsunami merusak rencana liburan orang-orang yang ada disana. Keluarga ini pun terpisah. Sang ibu berhasil menemukan si anak sulung sementara itu si ayah dan 2 anak lainnya tidak tau keberadaannya. Perjuangan si ibu dan si anak sulung untuk berkumpul kembali dengan keluarganya pun dimulai. Perjuangan ini terhambat karena kondisi si ibu yang tidak memungkinkan untuk melanjutkan pencarian. Jadilah si anak sulung  ini berjuang untuk mengumpulkan keluarganya. Berhasilkah keluarga ini berkumpul lagi? Atau tsunami justru menghancurkan kebahagiaan mereka dan lainnya? Saksikan the super emotional drama : THE IMPOSSIBLE!

REVIEW :

Review saya versi singkat : huaa… Saya terharu sepanjang film! Untung bawa tisu. :p

Tapi beneran deh. Saya gak nyangka kalau film ini emosional banget. Sempet baca beberapa review sebelum akhirnya nonton film ini dan banyak yang bilang kalau film ini memang emosional. SAYA SETUJU! Naomi Watts memang cocok diganjar nominasi Best Actress di Golden Globes dan Academy Awards. Tapi ya saya surprise dari sekian banyak nominasi di acara-acara awards dan sekian banyak aspek The Impossible, cuma Naomi Watts yang dapat nominasi. Tapi saya suka sama karakter si anak sulung (Lucas). Di balik sifatnya yang menyebalkan, justru dia bisa sukses menampilkan sisi drama tersendiri. Pokoknya film ini saya rekomendasi untuk ditonton. Dramanya bener-bener dapet banget! Keren! Keren! Keren! Dramanya keren.

Tadinya saya berpikir, kok bisa sih tsunami mematikan? Kirain kalo modal berenang udah bisa selamat. Tapi berkat film ini, saya jadi ngerti kenapa tsunami bisa mematikan. Kalau mau menambah rasa cinta dengan keluarga, nonton film ini deh. KEREN!

RATES : 4 of 5 stars.

2 thoughts on “[MOVIE REVIEW] The Impossible

Leave a Reply

Your email address will not be published.

+ 6 = 13