Satu lagi film yang mengalami penundaan review. Hehehe. Kali ini saya akan membahas satu film animasi yang film sebelumnya sudah dirilis sekitar 10 tahun yang lalu! WOW! This is Monsters University!
STORYLINE :
Dalam film ini dikisahkan awal persahabatan dari dua monster Mike dan James Sullivan alias Sully. Mike yang sejak dari kecil memang ingin masuk ke dalam Monsters University, berbeda dengan Sully yang masuk ke dalam Monsters University karena menyandang nama besar Sullivan. Karena sebuah peristiwa, sebuah kaleng yang berisi suara teriakan anak yang berhasil ditakuti oleh kepala Monsters University hancur karena ulah Mike dan Sully. Mereka pun terancam dikeluarkan, namun rupanya mereka masih cukup beruntung karena masih diberi kesempatan tapi dengan syarat memenangkan sebuah kompetisi. Ternyata Mike dan Sully berada di tim yang sama. Mampukah mereka bekerja sama dan memenangkan kompetisi tersebut? Bagaimana akhirnya Mike dan Sully bisa menjadi sahabat dekat seperti yang diceritakan di film Monsters Inc.? Saksikan MONSTERS UNIVERSITY!
REVIEW :
Saya lupa pernah nonton film Monsters Inc. atau tidak. Mengingat film itu sudah rilis lebih dari 10 tahun lalu. Yang jelas saya tau, kalau film Monsters University ini ceritanya justru sebelum Monsters Inc. Film ini menceritakan asal muasal persahabatan yang terjalin antara Mike dan Sully. Kalau secara keseluruhan, saya puas dengan film Monsters University. Film ini dirilis berdekatan dengan film animasi lain, yaitu Despicable Me 2. Cerita yang ingin disampaikan oleh Monsters University lebih berisi dibanding dengan Despicable Me 2 yang lebih menjunjung tinggi nilai hiburan. Ada nilai persahabatan yang bisa diambil dan kebetulan saya juga menganut paham yang sama. Saya yakin, setiap sahabat pasti akan melewati sebuah masa sulit, dimana keduanya ribut satu sama lain, berantem satu sama lain, dan juga berbeda pendapat satu sama lain, tetapi dibalik itu semua, masing-masing sahabat ini juga selalu ingin membuat sahabatnya bahagia. Jadi disamping film ini memang menghibur, film ini juga memiliki cerita yang menarik, ditambah pesan moral yang oke. Sayang sekali kalau kamu lewatkan film ini. Silakan ditonton.
RATES : 3.5 of 5 stars.